20

Aug

Visi Misi

By: Adrian R. Nur / Beranda /


VISI


Mengacu visi UHO dan FMIPA, maka dicanangkan Visi Program Studi Fisika yang terdiri dari visi jangka panjang dan jangka menengah.

Visi jangka panjang, “pada tahun 2045 menjadi salah satu Program Studi Fisika kelas dunia dalam pengembangan wilayah pesisir, kelautan, dan perdesaan, serta pengelolaannya”.

Visi jangka menengah, “pada tahun 2024, menjadi salah satu program studi unggul dalam bidang Fisika dan terapannya, berbudaya akademik terbuka dan dinamis, menghasilkan sumber daya manusia yang cerdas komprehensif dan menguasai teknologi informasi untuk mendukung pengembangan wilayah pesisir, kelautan dan perdesaan.

Unggul berarti program studi yang memiliki kinerja akademik berkaitan dengan pengembangan wilayah pesisir, kelautan dan perdesaan yang lebih tinggi dibandingkan dengan program studi lain baik di tingkat nasional maupun regional.

Berbudaya akademik yang terbuka dan dinamis berarti program studi menjadikan civitas akademikanya mempunyai harga diri yang tinggi, berpedoman pada keyakinan dasar-dasar nilai agama yang luhur, menghargai eksistensi hak asasi manusia dengan prinsip kesetaraan dan keadilan dalam menumbuhkan suasana akademik yang ditopang oleh insan akademik yang jujur, kritis, kreatif, objektif, analitis, konstruktif, dialogis, menerima kritik, menghargai prestasi ilmiah, bebas dari prasangka, dan adaptif terhadap perubahan.

Cerdas komprehensif meliputi:

  1. Cerdas spiritual, adalah beraktualisasi diri melalui olah hati/kalbu untuk menumbuhkan dan memperkuat keimanan, ketakwaan dan akhlak mulia termasuk budi pekerti luhur dan kepribadian unggul.
  2. Cerdas emosional dan sosial, adalah beraktualisasi diri melalui olah rasa untuk meningkatkan sensitivitas dan apresiativitas akan kehalusan dan keindahan seni dan budaya, serta kompetensi untuk mengekspresikannya.
  3. Cerdas intelektual, adalah beraktualisasi diri melalui olah pikir untuk memperoleh kompetensi dan kemandirian dalam ilmu pengetahuan dan teknologi.
  4. Cerdas kinestetis, adalah beraktualisasi diri melalui olahraga untuk mewujudkan insan yang sehat, bugar dan berdaya tahan, sigap, terampil, dan cekatan.
  5. Cerdas lingkungan, adalah mempunyai kepedulian yang tinggi terhadap kelestarian lingkungan dan keberlangsungan hidup baik di lingkungan air, tanah, maupun udara.


MISI


  1. Menyelenggarakan pendidikan dalam bidang Fisika yang berbasis hasil riset dan kemajuan teknologi informasi dalam pengembangan Fisika dan aplikasinya untuk mendukung Pengembangan Wilayah Pesisir, Kelautan, dan Perdesaan;
  2. Menyelenggarakan Kurikulum Berbasis Outcome Based Education (OBE) terintegrasi Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) untuk menyiapkan mahasiswa menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja dan kemajuan teknologi yang pesat;
  3. Melaksanakan penelitian unggulan dalam bidang Fisika berbasis sumber daya wilayah pesisir, kelautan dan perdesaan yang berorientasi pada publikasi nasional dan internasional serta perolehan Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI);
  4. Melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan hasil-hasil penelitian dan produk unggul lainnya untuk pengelolaan sumber daya kelautan dan perdesaan yang bermanfaat bagi kesejahteraan institusi, masyarakat, dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi;
  5. Menerapkan sistem tata kelola program studi yang transparan, akuntabel, dan kredibel sehingga mampu memberikan layanan prima dalam pelaksanaan tridharma di tingkat program studi;
  6. Melaksanakan kegiatan kemahasiswaan dalam rangka pengembangan potensi mahasiswa dalam bidang penalaran, olahraga, seni budaya, dan kewirausahaan untuk membangun dan menumbuhkan citra positif Program Studi Fisika di tingkat nasional dan internasional;
  7. Melaksanakan kegiatan guna mendukung kampus yang nyaman, aman, dan berwawasan lingkungan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan tridharma perguruan tinggi di tingkat program studi; dan
  8. Menumbuhkembangkan kerjasama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak termasuk masyarakat, swasta, dan pemerintah dalam penelitian keilmuan dan penerapan S1 Fisika.


TUJUAN


Tujuan program studi merupakan rumusan tentang hasil khusus yang diharapkan atas penyelenggaraan program studi dalam bentuk profil kompetensi lulusan. Profil kompetensi lulusan ini disesuaikan dengan kebutuhan dan standar yang diharapkan oleh stakeholder, baik internal maupun eksternal. Oleh karena itu, dirumuskan tujuan penyelenggaraan Program Studi Fisika:

  1. Menghasilkan lulusan yang cerdas komprehensif, berintegritas tinggi, memiliki kemampuan dasar dan pengalaman praktis yang memadai dalam bidang Fisika, sehingga berdayasaing, adaptif, dan atau dapat mengikuti studi lanjut melalui penyelenggaraan pendidikan Fisika berbasis riset dan pemanfaatan teknologi informasi;
  2. Menghasilkan penelitian unggulan Fisika dan aplikasinya dan berorientasi pada publikasi nasional terakreditasi dan internasional bereputasi serta perolehan HaKI;
  3. Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan hasil-hasil penelitian unggulan Fisika serta produk intelektual unggul lainnya bagi kesejahteraan institusi, masyarakat dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi;
  4. Memiliki sistem tata kelola program studi yang transparan, akuntabel, dan kredibel sehingga mampu memberikan layanan prima dalam pelaksanaan tridharma di tingkat program studi;
  5. Meningkatnya prestasi mahasiswa dalam kegiatan penalaran, olahraga, seni budaya, dan kewirausahaan di tingkat nasional dan/atau internasional sehingga terbentuk citra positif Program Studi Fisika; dan
  6. Terwujudnya kegiatan guna mendukung kampus yang nyaman, aman, dan berwawasan lingkungan untuk kelancaran terlaksananya tridharma perguruan tinggi di tingkat program studi.

RENCANA OPERASIONAL


Rencana Operasional Program Studi Fisika

DOWNLOAD RENOP PRODI FISIKA


RENCANA STRATEGI


Rencana Strategis Program Studi Fisika

DOWNLOAD RENSTRA PRODI FISIKA


SIAKAD

e-Green