28

Jun

Seminar Bulanan (Edisi Juni) – Biofisika untuk Kedokteran: Challenge & Opportunity

By: Adrian R. Nur / Beranda / Berita

Seminar Bulanan (Edisi Juni) – Biofisika untuk Kedokteran: Challenge & Opportunity

Kendari – Fisika | Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Halu Oleo menggelar Seminar Bulanan edisi Juni yang diselenggarakan pada hari Selasa, 27 Juni 2023 yang bertempat di Aula Lt. 3 FMIPA Universitas Halu Oleo. Seminar Bulanan ini merupakan kegiatan rutin bulanan yang diselenggarakan oleh Jurusan Fisika bersama dengan Himpunan Mahasiwa Jurusan Fisika FMIPA Universitas Halu Oleo.

Hadir sebagai narasumber pada seminar edisi kali ini yakni Dr.rer.nat. Nasori, M.Si. yang merupakan dosen Fisika Medis dan Biofisika pada Departemen Fisika Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya yang membawakan materi dengan judul “Biofisika untuk Kedokteran: Challenge & Opportunity“. Kegiatan ini diawali dengan opening speech dari Ketua Jurusan Fisika, Dr. Wa Ode Sukmawati Arsyad, S.Si., M.Si. dan dihadiri oleh beberapa dosen Fisika serta para mahasiswa Fisika dari berbagai angkatan.

Dalam paparannya, pemateri yang juga merupakan alumni Jurusan Fisika FMIPA Universitas Halu Oleo Angkatan 2000 banyak menyampaikan tentang perkembangan teknologi fisika khususnya bio-material serta penerapannya pada bidang medis. Selain itu, juga dipaparkan terkait beberapa peluang dan tantangan pengaplikasian biofisika pada bidang kesehatan. Diakhhir paparannya, pemateri juga memberikan motivasi kepada peserta seminar bahwa peluang kerja alumni Fisika sangat terbuka luas dan salah satunya menjadi Fisikawan Medis yang bekerja di berbagai instansi kesehatan.


SIAKAD

e-Green